Minggu, 28 Juni 2015 TBM AXIS mengadakan kegiatan “Relation Meeting” yg bertempat di gedung pogombo. tema dari kegiatan ini adalah “Menjalin Relasi Untuk Mewujudkan Kerjasama Yg Terstruktur” sesuai dengan tujuan kegiatan tersebut. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh UKM di Universitas Tadulako. Tepat pada pukul 10.00 acara dimulai dan dibuka oleh sambutan dekan, kemudian dilanjutkan dengan pemutaran video perkenalan TBM AXIS, setelah itu pemaparan tentang tbm axis oleh ketua Muh.Isyraq Raihan, lalu dilanjutkan kembali pemaparan oleh divisi diklat dan obm mengenai mekanisme kerjasama yg diselingi oleh sesi tanya jawab. Kegiatan ini berakhir pukul 15.00 yg ditutup dengan pembagian doorprize dan pengumuman nominasi UKM ter-aktif yg bekerjasama dengan tbm axis yg dimenangkan oleh Mapala Galara.. #cukkae 😀
ALHAMDULILLAH kegiatan berjalan dengan lancaaar… :))
“Dengan persaudaraan demi kemanusiaan jayalah TBM AXIS”